Kamis, 24 November 2016

Inilah Cara Menghadapi Pacar Cuek & Selalu Bersikap Dingin

Inilah Cara Menghadapi Pacar Cuek & Selalu Bersikap Dingin

 

Sikap pacar yang seolah-olah tidak membutuhkan kamu lagi memang benar-benar dapat membuat perasaan atau hati menjadi tidak nyaman. Jika dibiarkan terlalu lama, maka keadaan ini akan membuat hubungan semakin dingin. Selamatkan hubungan kamu sekarang juga dengan cara membuat si dia kembali bersikap hangat seperti sediakala. Berikut adalah beberapa hal yang harus segera kamu lakukan.


Pacar Bersikap Cuek dan Dingin
1. Cari tahu alasan kenapa ia bersikap cuek atau dingin
Cuek belum tentu menandakan bahwa ia tidak lagi menyayangimu. Sikap dingin yang ia tunjukkan tersebut bisa jadi merupakan sebuah cara yang ia lakukan dengan maksud untuk memberi pelajaran kepadamu. Beberapa hal yang umumnya menjadi penyebab pacar menunjukkan sikap cuek atau dingin yaitu karena perasaannya sedang kecewa, merasa sakit hati, serta tidak bisa mengungkapkan kemarahan. Mencoba introspeksi diri merupakan cara paling baik untuk menghadapi situasi seperti ini. Cobalah untuk mengingat kembali apa saja kesalahan terakhir yang telah kamu perbuat padanya.

2. Perbaiki masalah yang menjadi penyebab ia berbuat demikian
Setelah kamu tahu penyebab utama ia bersikap dingin atau cuek, segera atasi keadaan dimulai dari memperbaiki apa yang menjadi penyebabnya. Awali dengan membuka komunikasi dengannya kemudian dilanjutkan mengucapkan permintaan maaf. Dengarkan keluh kesahnya dan katakan padanya jika kamu sekarang telah mengerti kesalahanmu lalu berjanjilah bahwa kamu tidak akan lagi melakukan kesalahan serupa.

3. Jadikan hal tersebut menjadi pelajaran berharga
Pengalaman adalah guru yang paling berharga. Jika saat ini kamu sudah tahu bahwa si dia tidak suka dengan kesalahan yang telah kamu perbuat tersebut maka segeralah untuk menjauhinya. Berbuat salah itu wajar tapi melakukan kesalahan yang sama secara berulang-ulang itu namanya kurang ajar. Jadi, jangan buat si dia kembali marah dengan membuat kesalahan serupa.

4. Jangan ulangi hal-hal yang dapat membuat ia kembali kecewa
 Memaafkan kesalahan serupa untuk yang kedua kalinya akan menjadi hal yang sangat sulit dilakukan oleh pacar kamu. Untuk itu, jangan sekali-kali sengaja membuat kesalahan sama lebih dari satu kali. Penting untuk diperhatikan bahwa di kesalahan berikutnya, belum tentu si dia akan rela memaafkanmu. Agar ia tidak kembali menunjukkan perangai cueknya, maka hentikan segala perilaku yang dapat memicu kemarahannya kembali muncul.

5. Jalani hari-hari berikutnya dengan lebih baik
Perselisihan dengan pacar tidak selamanya menandakan hal yang buruk karena pasca perselisihan tersebut terjadi kamu pada akhirnya akan menjadi semakin memahami. Memahami apa saja perbuatan yang tidak disukai olehnya sehingga kamu dapat menjauhi hal tersebut. Setelah itu, mulai hari ini dan seterusnya kamu dan dia dapat menjalani hari-hari yang akan berlalu dengan lebih baik.

6. Kembangkan pengalaman baru agar dapat menjalani cinta yang lebih bahagia
Terlepas dari semua hal yang telah terjadi, kini saatnya bagi kamu dan juga si dia untuk bekerjasama membangun hubungan yang lebih bermakna dari sebelumnya. Lakukanlah hal-hal baru yang positif agar hubungan menjadi lebih segar dan jauh dari rasa jenuh. Perasaan bosan bisa datang menyambangi kapanpun sekalipun itu pada suatu hal yang menyenangkan.
Kebosanan merupakan musuh utama sebuah hubungan karena hanya berawal dari satu kata tersebut, berbagai macam hal negatif bisa tercipta. Beberapa tindakan ampuh yang dapat digunakan untuk mengusir kebosanan pada hubungan adalah dengan pergi ke tempat-tempat yang belum pernah dikunjungi sebelumnya, mencoba sesuatu yang belum sempat dilakukan, serta mengembangkan sendiri pengalaman-pengalaman baru dalam memadu kasih.

7. Happy Ending
Bahagia adalah pilihan. Sejauh mana kamu ingin menjalani sebuah hubungan yang bahagia terletak pada bagaimana diri kamu bersikap karena semua hal yang kamu perbuat akan kembali kepada dirimu sendiri. Jika kamu mampu memahami arti kata ‘baik’ secara bijak maka semua hal akan berakhir dengan kebahagiaan. Misalnya, pilihlah pasangan yang baik, jadilah kekasih yang baik, atau jalani hubungan dengan cara sebaik mungkin.

Itulah beberapa cara paling tepat dalam menghadapi pacar yang tiba-tiba karakternya berubah menjadi dingin atau cuek. Ketika berhadapan dengan situasi tersebut maka awalilah terlebih dahulu dengan menilai diri sendiri secara obyektif sebelum kamu memutuskan untuk menyalahkan orang lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar